SULTRATOP.COM – Terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung gula ternyata dapat jadi penyebab jerawat. Dengan begitu, maka salah satu cara mengatasi adalah dengan mengontrol asupan gula dalam tubuh kita.
Melansir Healthline, pola makan tinggi karbohidrat olahan, termasuk makanan dan minuman manis atau yang mengandung gula berkaitan erat dengan risiko lebih tinggi atau penyebab terkena jerawat.
Makanan dengan indeks glikemik (zat karbohidrat dalam gula darah) lebih tinggi, seperti makanan manis olahan, meningkatkan gula darah Anda lebih cepat dibandingkan makanan dengan indeks glikemik lebih rendah.
Mengonsumsi makanan manis (gula) dapat menyebabkan lonjakan kadar gula darah dan insulin, yang menyebabkan peningkatan sekresi androgen, produksi minyak, dan peradangan – yang semuanya berperan dalam perkembangan jerawat.
Bukti menunjukkan bahwa diet rendah glikemik berhubungan dengan penurunan risiko jerawat, sedangkan tinggi mengkonsumsi glikemik berkaitan erat dengan penyebab utama jerawat.
Healthline mengutip sebuah penelitian terhadap 24.452 peserta, menemukan bahwa konsumsi produk berlemak dan bergula, minuman manis, dan susu jadi penyebab jerawat pada orang dewasa.
Selain itu, banyak penelitian populasi menunjukkan bahwa masyarakat pedesaan yang mengonsumsi makanan tradisional non-olahan memiliki tingkat jerawat yang jauh lebih rendah. Sementara daerah perkotaan dan berpenghasilan tinggi di mana makanan olahan merupakan bagian dari pola makan standarnya mempunyai jerawat yang lebih tinggi.
Temuan ini sejalan dengan teori bahwa pola makan tinggi makanan olahan dan sarat gula berkontribusi terhadap perkembangan atau penyebab jerawat. (===)