SULTRATOP.COM – Piala Dunia 2022 mempertemukan juara bertahan Prancis vs Argentina di babak final yang akan digelar di Stadion Lusail Qatar pada Minggu, 18 Desember 2022.
Sementara perebutan peringkat ketiga mempertemukan Kroasia vs Maroko yang digelar hari ini, Sabtu, 17 Desember 2022. Pertandingan ini menjadi partai ulangan bagi kedua tim yang sebelumnya bertemu di fase group dengan skor akhir 0-0.
Lantas, seperti apa sejarah peringkat ketiga dalam Piala Dunia?
Empat edisi awal Piala Dunia (1930, 1934, 1938, 1950) FIFA tidak mencatat resmi tim peringkat 3. Barulah pada Piala Dunia 1954 di Swiss, FIFA meresmikan pertandingan perebutan peringkat 3 dengan memberikan medali perunggu kepada pemenang.
Perebutan peringkat 3 saat Piala Dunia 1954 mempertemukan Austria vs Uruguay, yang dimenangkan Austria dengan skor 3 – 1.
Kala itu banyak kritikan kepada FIFA tentang pertandingan peringkat 3 ini karena dianggap hanya untuk hiburan dan bisnis.
Sampai saat ini, Korea Selatan menjadi satu-satunya negara Asia yang pernah tampil di pertandingan peringkat 3 Piala Dunia tepatnya pada 2002. Korea Selatan sebagai tuan rumah kalah 2-3 menghadapi Turki.
Piala Dunia 2022, Maroko jadi negara Afrika pertama yang tampil di perebutan peringkat tiga.
Sementara Timnas Jerman menjadi negara tersukses meraih juara 3 Piala Dunia. Bahkan secara beruntun pada 2006 dan 2010. Pada Piala Dunia 1970, Jerman yang saat itu masih Jerman Barat juga meraih peringkat ketiga.
Negara lainnya yang pernah menduduki peringkat ketiga ada Polandia dan Prancis masing-masing dua kali. Kemudian Austria, Chile, Portugal, Brazil, Italia, Swedia, Kroasia, Turki, Belanda, dan Belgia yang juga masing-masing satu kali.
Mampukah Maroko mencatatkan nama negaranya untuk kali pertama di peringkat ketiga? Atau Kroasia akan mengikuti jejak Polandia dan Prancis yang dua kali memenangkan pertandingan peringkat ketiga?
Dilansir dari sportingnews.com, berikut pemenang peringkat 3 Piala Dunia 1954 hingga 2018.
1954 Austria vs Uruguay (3-1)
1958 Prancis vs Jerman Barat (6-3)
1962 Chili vs Yugoslavia (1-0)
1966 Portugal vs Uni Soviet (2-1)
1970 Jerman Barat vs Uruguay (1-0)
1974 Polandia vs Brasil (1-0)
1978 Brasil vs Italia (2-1)
1982 Polandia vs Prancis (3-2)
1986 Prancis vs Belgia (4-2)
1990 Italia vs Inggris (2-1)
1994 Swedia vs Bulgaria (4-0)
1998 Kroasia vs Belanda (2-1)
2002 Turki vs Korea Selatan (3-2)
2006 Jerman vs Portugal (3-1)
2010 Jerman vs Uruguay (3-2)
2014 Belanda vs Brasil (3-0)
2018 Belgia vs Inggris (2-0)
Sumber: Sportingnews.com, Indosupporter