27 July 2024
Indeks

DPP Nasdem Putuskan Usung Tina Nur Alam di Pilgub Sultra

  • Bagikan
DPP Nasdem Putuskan Usung Tina Nur Alam di Pilgub Sultra
Tina Nur Alam

SULTRATOP.COM, KENDARI – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) telah memutuskan kandidat calon Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) yang akan diusung diberikan kepada Tina Nur Alam.

Hal tersebut diputuskan dalam rapat pleno DPP Nasdem yang membahas nama calon kepala daerah dan berlangsung selama 10 hari sejak 27 Mei hingga 5 Juni 2024.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Pembahasan calon kepala daerah Sultra dilakukan pada hari terkahir bersamaan dengan 3 provinsi lainnya, yaitu Kalimatan Tengah (Kaltim), Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Sulawesi Barat. Rapat Pleno Sultra dimulai pada pukul 11.00 hingga 12.00 WIB.

” Hari ini, tadi pada pleno pertama yang kita buka untuk Sulawesi Tenggara, alhamdulillah kita sudah putuskan calon gubernur kepada Ibu Tina Nur Alam, kader Partai Nasdem yang sekarang juga petahana di DPR RI,” ungkap Ketua DPP Partai Nasdem, Willy Aditya dikutip dari siaran langsung Metro TV via YouTube pada Rabu (5/6/2024).

Kata Willy, Tina Nur Alam adalah salah satu perempuan hebat yang maju untuk berkontestasi. Nasdem memiliki ciri khas yang masih dipertahankan, yaitu lebih banyak kader perempuan yang dimajukan dalam kontestasi baik di eksekutif maupun legislatif.

Hal tersebut dilakukan bukan sebagai afirmasi, melainkan sebagai spirit bahwa Nasdem adalah rumah besar kaum perempuan di Indonesia.

Sebagai informasi, Tina Nur Alam menjadi salah satu dari 7 nama calon gubernur Sultra yang diusulkan DPW Nasdem Sultra yang ditetapkan dalam sidang pleno pada Senin malam (13/5/2024).

Nama-nama yang terjaring sebagai cagub untuk diusulkan ke DPP itu adalah Jurni, Wa Ode Nurhayati, Lukman Abunawas, Kery Saiful Konggoasa, Baktiar, Ridwan Bae, dan Tina Nur Alam. 

Tina Nur Alam juga sebelumnya telah menyatakan diri untuk mundur dari kursi DPR RI yang masih dalam sengketa dengan rival separtainya di Mahkamah Konstitusi (MK), Ali Mazi.

Namun, mundurnya Tina Nur Alam dikatakan Sekretaris Penjaringan Kepala Daerah DPW Nasdem Sultra, Abdul Aziz bahwa tidak menjamin partai akan memberikan rekomendasi kepadanya sebagai figur yang akan diusung pada perhelatan Pilgub Sultra 2024. (—-)

Kontributor: Ismu Samadhani

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI

  • Bagikan