21 November 2024
Indeks

Usai Salat Idulfitri, Bupati Kolaka Timur Gelar Open House di Rujab

  • Bagikan
halalbihalal bupati koltim Usai Salat Idulfitri, Bupati Kolaka Timur Gelar Open House di Rujab
Foto bersama usai pelaksanaan halalbihalal Idulfitri 1445 H di Rujab Bupati Koltim pada Rabu (10/4/2024).(Foto: Ist)

SULTRATOP.COM, KENDARI – Bupati Kolaka Timur (Koltim) Abdul Azis bersama sang istri, Hartini Aziz menggelar kegiatan open house dan halalbihalal dalam rangka perayaan Idulfitri 1445 Hijriah atau tahun 2024 Masehi.

Acara open house tersebut digelar di Rujab Bupati Kolaka Timur di Desa Matabondu, Kecamatan Tirawuta pada Rabu, 10 April 2024 pagi, usai melaksanakan salat Idulfitri (Id) di Masjid Jabal Nur, Kelurahan Rate-Rate.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Pada momen open house itu, turut hadir Kapolres Kolaka Timur, AKBP Yudhi Palmi bersama istri, Sekretaris Daerah (Sekda) Kolaka Timur Andi Muh Iqbal Tongasa bersama istri, sejumlah tokoh pemekaran, tokoh masyarakat, tokoh adat, dan tokoh agama.

Hadir pula sejumlah anggota DPRD Kolaka Timur, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), camat, kepala desa dan lurah, kepala puskesmas, dan ratusan masyarakat dari seluruh kecamatan.

”Atas nama pribadi, atas nama Bupati Koltim dan keluarga, kami mengucapkan minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat jika selama ini kami ada salah baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja,” ucap Bupati Kolaka Timur Abdul Aziz.

open house pemda koltim Usai Salat Idulfitri, Bupati Kolaka Timur Gelar Open House di Rujab
Suasana pelaksanaan halalbihalal di Rujab Bupati Koltim.(Foto: Ist)

Ayah dari lima anak itu juga menyampaikan agar ke depan kondisi Kolaka Timur tetap dijaga sehingga kondusif, aman dan damai seperti harapan dari perayaan Idulfitri.

”Apa yang sudah kita capai selama ini, yakni Kolaka Timur terus tumbuh dan hidup dalam kondisi yang aman, damai dan sangat kondusif hingga hari ini, agar tetap terulang hingga pilkada dan seterusnya, seperti kita kembali ke fitrah setelah sebulan penuh berpuasa,” harapnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas dedikasi dan kerja samanya dalam menjaga kondisi Kolaka Timur yang damai pascapilpres dan pilcaleg Februari lalu.

Sebagai informasi, selain Bupati, Sekda Kolaka Timur Andi Muh Iqbal Tongasa juga menggelar open house di Rujab Sekda Kolaka Timur yang terletak di Desa Lalingato, Kecamatan Tirawuta. (—)

Kontributor: Ismu Samadhani

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan