7 September 2024
Indeks

BPR Bahteramas Kolaka Diganjar Penghargaan Bintang 5 Kategori Top BPR Beraset di Atas Rp35 Miliar

  • Bagikan
BPR Bahteramas Kolaka menerima penghargaan Top 100 BPR 2024 sebagai BPR predikat bintang 5 kategori Top 100 BPR beraset Rp35 miliar sampai dengan di bawah Rp100 miliar dari The Finance. (Ist)

SULTRATOP.COM – Bank Perekonomian Rakyat (BPR) Bahteramas Kolaka kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan bintang 5 dalam kategori Top 100 BPR beraset Rp30 miliar sampai dengan di bawah Rp100 miliar.

Rating tersebut dilakukan dengan mengukur kinerja BPR-BPR selama tiga tahun terakhir (2021-2023). Hasilnya, rating itu mendapati 233 BPR yang kinerjanya cemerlang dalam 3 tahun terakhir baik bintang 5,4,3,2 maupun bintang 1 dari 1.411 BPR se-Indonesia.
Khusus di Sultra, 2 BPR masuk dalam rating tersebut yaitu BPR Bahteramas Konawe dan BPR Bahteramas Kolaka yang memperoleh bintang 5.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Penghargaan bergengsi itu diberikan dalam acara “Top 100 BPR 2024” yang diadakan di Yogyakarta pada Jumat malam (21/6/2024) oleh The Finance sebagai bentuk apresiasi atas kinerja luar biasa dan kontribusi signifikan BPR Bahteramas Kolaka dalam industri perbankan mikro di Indonesia.

Direktur Utama (Dirut) BPR Bahteramas Kolaka, Sahriana menerima langsung penghargaan itu yang diserahkan oleh Ketua Umum Perhimpunan Bank Perkreditan Rakyat (Perbarindo), Tedy Alamysah pada malam penganugerahan.

Sahriana mengatakan, pencapaian itu tidak lepas dari upaya dan kerja keras seluruh jajaran manajemen serta staf BPR Bahteramas Kolaka dalam memberikan layanan perbankan terbaik kepada nasabah.

“Penghargaan Bintang 5 ini mencerminkan stabilitas keuangan, kualitas pelayanan, serta inovasi produk yang diusung oleh BPR Bahteramas Kolaka,” ungkapnya.

Laporan tersebut diharapkan bisa menjadi pelecut semangat bagi BPR lain untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan perekonomian nasional.

Direktur Utama (Dirut) BPR Bahteramas Kolaka, Sahriana (kanan) bersama Dirut BPR Bahteramas Konawe, Ahmat usai menerima penghargaan. (Ist)

Sahriana juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas penghargaan yang diterima. Kata dia, penghargaan itu adalah hasil kerja keras seluruh tim BPR Bahteramas Kolaka dan dukungan dari para nasabah yang selalu setia.

BPR Bahteramas Kolaka berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan menghadirkan produk-produk perbankan yang inovatif serta bermanfaat bagi masyarakat Kolaka dan sekitarnya.

Penghargaan itu juga semakin memperkokoh posisi BPR Bahteramas Kolaka sebagai salah satu BPR terbaik di Indonesia, yang tidak hanya fokus pada peningkatan profitabilitas tetapi juga pada pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui berbagai program kredit mikro dan usaha kecil menengah (UKM).

Dengan penghargaan itu pula, BPR Bahteramas Kolaka diharapkan dapat terus berkontribusi positif terhadap pengembangan sektor perbankan mikro di Indonesia dan menjadi inspirasi bagi BPR lainnya dalam upaya meningkatkan pelayanan dan inovasi perbankan. (===)

 

Kontributor: Ismu Samadhani

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI

  • Bagikan