14 March 2025
Indeks
Jadwal Imsakiyah Ramadan 2025
Wilayah Kota Kendari dan Sekitarnya
Sumber: API Kanwil Kemenag Sultra

Siska-Sudirman Tinjau Sejumlah Lokasi Banjir, Janji Evaluasi dan Tindakan Nyata

  • Bagikan
Siska-Sudirman Tinjau Sejumlah Lokasi Banjir, Janji Evaluasi dan Tindakan Nyata
Wali Kota Kendari Siska Karina Imran dan Wakil Wali Kota Kendari Sudirman meninjau sejumlah titik langganan banjir di kota itu pada Kamis (13/3/2025) (Istimewa)

SULTRATOP.COM, KENDARI – Wali Kota Kendari Siska Karina Imran dan Wakil Wali Kota Kendari Sudirman meninjau sejumlah titik langganan banjir di kota itu pada Kamis (13/3/2025), setelah hujan deras mengguyur wilayah tersebut. Peninjauan ini turut didampingi pejabat teknis terkait.

Ada lima lokasi yang dikunjungi, yakni Kali Kadia, Perumahan Puri Kendari di Kelurahan Tobuha, kawasan rawa di Kelurahan Punggolaka, Kali Pasar Panjang Wua-Wua, serta Jalan Alpukat di Kelurahan Anduonohu. Kawasan-kawasan ini sering mengalami banjir saat hujan deras, dengan potensi genangan yang cukup tinggi hingga berdampak pada permukiman warga.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Menanggapi kondisi tersebut, Siska dan Sudirman turun langsung menemui warga dan mendengarkan keluhan mereka. Mereka juga berupaya mencari solusi terbaik untuk mengatasi permasalahan banjir.

“Program 100 hari perdana Siska-Sudirman menyelesaikan permasalahan banjir di Kota Kendari,” kata Siska saat ditemui awak media.

Siska-Sudirman Tinjau Sejumlah Lokasi Banjir, Janji Evaluasi dan Tindakan Nyata

Siska merencanakan pembangunan kolam resapan di beberapa titik strategis sebagai upaya menampung debit air hujan untuk mengurangi risiko banjir. Selain itu, Pemkot Kendari juga akan melakukan normalisasi kali dengan pengerukan sedimentasi lumpur serta pembangunan tanggul untuk mencegah longsor dan luapan air.

Seorang warga bernama Hasril mengungkapkan bahwa banjir sudah menjadi langganan di wilayahnya. Bahkan, banyak rumah yang harus meninggikan timbunan atau mengubah struktur bangunan untuk menghindari genangan air.

“Masalah banjir ini berasal dari pendangkalan drainase yang tertutup sedimen lumpur di Jalan Martandu, Kelurahan Anduonohu. Akibatnya, saat hujan deras, air meluap ke wilayah kami,” ujarnya.

Menindaklanjuti keluhan warga, Wali Kota Kendari berjanji segera melakukan evaluasi dan mengambil langkah nyata. Pengerukan sedimentasi lumpur di sejumlah titik dan perbaikan drainase menjadi prioritas dalam waktu dekat. (B/ST)

Laporan: Bambang Sutrisno

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan