18 March 2025
Indeks
Jadwal Imsakiyah Ramadan 2025
Wilayah Kota Kendari dan Sekitarnya
Sumber: API Kanwil Kemenag Sultra

Peserta Mudik Gratis Kapal Feri Dapat Prioritas Pemberangkatan, Ini Ketentuannya

  • Bagikan
Peserta Mudik Gratis Kapal Feri Dapat Prioritas Pemberangkatan, Ini Ketentuannya

SULTRATOP.COM, KENDARI – Peserta mudik gratis untuk kendaraan roda dua pada lima lintasan feri di Sulawesi Tenggara (Sultra) akan mendapat prioritas keberangkatan sesuai jadwal yang dipilih saat mendaftar.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh General Manager (GM) PT ASDP Cabang Baubau, Jamaluddin. Kata dia, para peserta mudik gratis tersebut diwajibkan tiba di pelabuhan masing-masing sebelum pukul 09.00 WITA dan berkumpul di satu titik untuk pengarahan lebih lanjut.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

“Tetapi hal tersebut menyesuaikan pola operasi kapal dan keadaan di lapangan. Bisa jadi mengantre jika pola operasi kapal ada kendala,” ungkapnya via pesan WhatsApp pada Senin (17/3/2025).

Adapun ketentuan yang harus diperhatikan para peserta yang dinyatakan lolos verifikasi mudik gratis 2025 yaitu:

1. Peserta yang lolos tidak diperbolehkan mengundurkan diri dengan alasan apapun dan tidak dapat melakukan perubahan jadwal keberangkatan.

2. Peserta mudik gratis diwajibkan melakukan pendaftaran ulang dengan wajib membawa KTP/SIM/STNK di ruang loket ASDP atau tempat yang sudah disediakan oleh panitia di setiap pelabuhan yang telah dipilih.

3. Tanggal daftar ulang peserta mudik dilaksanakan sesuai tanggal keberangkatan yang sudah diisi di form pendaftaran.

4. Jika satu motor terdiri dari dua orang (driver+pembonceng) maka hanya akan diberikan 1 kaos yang wajib dipakai oleh peserta pada hari keberangkatan.

5. Peserta wajib memastikan kembali motor yang digunakan untuk berangkat sama atau sesuai dengan pendaftaran awal, karena diperlukan plat nomor dan nama peserta untuk manifes.

6. Tiket gratis yang disediakan adalah tiket keberangkatan kapal dan tidak termasuk biaya masuk pelabuhan. Biaya masuk pelabuhan dibayar secara mandiri oleh para peserta.

7. Keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Sebagai informasi, Sultra mendapat 500 kuota mudik gratis untuk kendaraan roda dua di lima lintasan feri yang ada yaitu: Tampo – Torobulu, Labuan – Amolengo, Baubau – Waara, Kendari – Langara, dan Raha – Pure.

Kuota mudik tersebut diakomodir dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang merupakan kerja sama antara kantor pusat ASDP dan kementerian BUMN. Kerja Sama tersebut dilaksanakan di dua kantor cabang di Indonesia yaitu ASDP Cabang Baubau dan ASDP Cabang Bajoe. (B/ST)

Kontributor: Ismu Samadhani

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan