SULTRATOP.COM, KENDARI – Seorang perempuan, warga Kelurahan Labunia (Pure), Kecamatan Wakorumba Selatan, Kabupaten Muna, Wa Samria (65) yang hilang saat hendak mencari kayu bakar di hutan dekat tempat tinggalnya pada 28 Juli 2024 belum juga ditemukan.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kendari Amiruddin mengatakan, sejak laporan hilangnya korban dan dilakukan pencarian pada 30 Juli 2024 hingga 5 Agustus 2024, korban belum juga ditemukan.
“Pencarian yang dilakukan oleh tim SAR gabungan dengan hasil nihil,” ungkap Amiruddin dalam keterangan resminya.
Mengingat operasi SAR telah memasuki hari ke-7 dan tanda-tanda keberadaan korban tidak ditemukan serta hasil evaluasi bersama pihak terkait termasuk keluarga korban, operasi SAR pencarian korban tersebut dinyatakan ditutup.
Akan hal itu, seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing. Kendati demikian, operasi SAR dapat dibuka kembali apabila ditemukan tanda-tanda keberadaan korban.
Sebelumnya diberitakan laporan hilangnya Wa Samria saat hendak mencari kayu bakar di hutan Labunia, Kecamatan Wakorumba Selatan, Kabupaten Muna pada Selasa (30/7/2024) oleh keluarganya, Darkon kepada KPP Kendari.
Awalnya, korban keluar dari rumah menuju hutan Labunia dengan jarak kurang lebih 1 km untuk mencari kayu bakar pada 28 Juli 2024 pukul 14.00 WITA. Namun, hingga pukul 18.00 korban belum kembali ke rumahnya.
Sebelum dilaporkan, pencarian telah dilakukan oleh pihak keluarga dan masyarakat sekitar namun hingga informasi itu diterima KPP Kendari, hasilnya nihil. (—-)
Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Ilham Surahmin