4 October 2024
Indeks

La Ode Muhammad Inarto Pimpin DPRD Kendari 2024-2029, Pj Wali Kota Ajak Kerja Sama

  • Bagikan
IMG 20240930 WA0039 La Ode Muhammad Inarto Pimpin DPRD Kendari 2024-2029, Pj Wali Kota Ajak Kerja Sama
Proses pengambilan sumpah/janji jabatan La Ode Muhammad Inarto sebagai Ketua DPRD Kendari periode 2024-2029 di ruang rapat paripurna pada Senin (30/9/2024). (Ismu/Sultratop.com)

SULTRATOP.COM, KENDARI – La Ode Muhammad Inarto resmi menjabat sebagai Ketua DPRD Kendari periode 2024-2029 setelah melaksanakan prosesi pengucapan sumpah/janji di ruang rapat paripurna DPRD Kendari, Senin (30/9/2024).

Usai dilantik, Inarto menyatakan komitmennya untuk memperkuat kerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) dalam upaya membangun Kota Kendari yang lebih baik.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

“Yang kurang-kurang kita benahi, yang plus-plus kita teruskan,” ungkap Inarto.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Muhammad Yusup mengajak DPRD Kendari yang baru dilantik untuk bersama-sama membangun komitmen demi memajukan Kota Kendari agar bisa bersaing dengan daerah-daerah maju lainnya.

“Sebagai mitra, mari kita bersama-sama saling mendorong berbagai program yang dianggap baik dan perlu,” ujar Yusup.

Ia juga menekankan pentingnya kerja sama antara Pemkot dan DPRD dalam menemukan solusi terhadap berbagai permasalahan yang dihadapi, serta melanjutkan program-program yang sudah direncanakan.

“Jika masih ada yang perlu diperbaiki, mari kita carikan solusi bersama, karena kepala daerah dan anggota DPRD bekerja untuk rakyat,” tambahnya.

Yusup juga mengajak DPRD Kendari untuk bergotong-royong meningkatkan pembangunan dan pelayanan publik yang berfokus pada program-program strategis nasional, seperti pengendalian inflasi, penanganan stunting, dan kemiskinan ekstrem.

Pj Wali Kota berharap, pimpinan DPRD Kendari yang baru dilantik dapat memberikan manfaat bagi masyarakat serta Pemkot Kendari. (b/ST)

 

Kontributor: Ismu Samadhani

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI

  • Bagikan