SULTRATOP.COM, KENDARI — Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menghadiri Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) PSI Sulawesi Tenggara (Sultra) yang digelar di salah satu hotel di Kota Kendari, Jumat (21/11/2025) sekitar pukul 09.14 WITA.
Kaesang Pangarep hadir didampingi Bendahara Umum DPP PSI, Fenty Noverita, Ketua Harian DPP PSI, Ahmad Ali, Ketua DPW PSI Sultra, La Ode M. Rajiun Tumada, Sekretaris DPW PSI Sultra, Hartawan Abidin Karamasa, Bendahara DPW PSI Sultra, Anggi Rahayu, serta Ketua OKK DPW PSI Sultra, Taufan. Kedatangannya disambut dengan tarian daerah seperti Silat Ewa Wuna, Mondotambe, dan tari tradisional lainnya.
Kehadiran Kaesang menjadi perhatian utama para peserta Rakorwil PSI Sultra. Ia tampak mengenakan kemeja putih dan disambut antusias oleh para kader dari seluruh kabupaten dan kota se-Sulawesi Tenggara.
Sebelumnya, Kaesang Pangarep bersama rombongan telah tiba di Kota Kendari melalui Bandara Haluoleo pada Kamis (20/11/2025) malam.
Kehadiran Ketua Umum DPP PSI tersebut di Rakorwil PSI Sultra menjadi bentuk dukungan penuh DPP PSI terhadap penguatan struktur dan konsolidasi di tingkat daerah. Rakorwil ini digelar selama satu hari.
Dalam kegiatan ini, turut hadir pula beberapa tokoh, antara lain Tony Herbiansyah, mantan Bupati Kolaka Timur, Abdul Razak, mantan anggota DPRD Sultra, serta Bisman Saranani, mantan anggota DPRD Kota Kendari. Mereka resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia dan langsung dikenakan jaket PSI oleh Kaesang Pangarep. (b-/ST)
Laporan: Adin
















