SULTRATOP.COM, KENDARI – Alat kontrasepsi berupa kondom yang paling banyak peminatnya di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) adalah merek “Sutra” dengan bentuk polos. Kondom jenis ini paling laris daripada kondom bergerigi dan merek lainnya.
Hal tersebut berdasarkan penelusuran di beberapa apotek yang ada di Kota Kendari pada Sabtu, 30 Desember 2023 berdasarkan merek dan jenis kondom yang sering dibeli masyarakat. Harga dari berbagai merk dan jenis kondom juga bervariasi di tiap apoteknya.
Seperti halnya di salah satu apotek yang ada di Anduonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari yang menyediakan kondom Sutra polos dan bergerigi, Durex, dan Fiesta. Menurut asisten apoteker tersebut bahwa kondom yang sering dibeli oleh masyarakat adalah Sutra 3s dengan harga Rp7 ribu hingga Rp10 ribu per strip (isi 3).
“Yang paling sering keluar memang Sutra 3s karena memang yang paling murah kalau yang lain kan harganya Rp15 ribu sampai Rp30 ribuan ke atas,” ungkapnya.
Apoteker dari apotek lainnya yang berada di sekitar salah satu kampus yang ada di Kota Kendari juga menyatakan bahwa konsumen bebas memilih kondom yang akan dibeli. Namun, untuk masyarakat menengah ke bawah lebih dominan membeli kondom jenis Sutra karena lebih murah dibanding merek lainnya seperti Durex.
Kata dia, kondom merek Sutra memiliki jenis yang polos biasa atau klasik, bergerigi, dan oke. Sementara Durex lebih yang berasa seperti rasa durian, banana dan lainnya. Begitu pula dengan apotek yang ada di Wuawua, dengan kondom jenis Sutra yang masih menjadi primadona bagi masyarakat.
Sementara itu, salah seorang apoteker di apotek yang ada di jalan Saranani, Kota Kendari mengatakan bahwa merek dan jenis kondom yang dibeli tentunya sesuai dengan keinginan individu masyarakat. Bisa jadi pemilihan tersebut didasarkan tingkat kenyamanan pengguna ataupun tingkat harga dari masing-masing merk.
Di salah satu apotek di jalan Taman Suropati, Lawata, Kecamatan Mandonga, kondom merek Sutra berwarna merah juga lebih dominan diminati masyarakat daripada 3 pilihan yaitu warna merah polos, hitam polos, dan biru bergerigi.
Mengutip laman Alodokter, kondom merupakan alat kontrasepsi yang bisa mencegah kehamilan sekaligus mengurangi risiko tertular penyakit menular seksual. Jenisnya pun sangat bervariasi, ada yang berwarna, beraroma, bahkan bertekstur. Jenis kondom bertekstur memiliki permukaan bergerigi. Penggunaan kondom yang bergerigi dianggap lebih meningkatkan kepuasan saat bercinta.
Beberapa kelebihan kondom berduri dibanding kondom biasa antara lain menambah stimulasi saat foreplay khususnya bagi wanita yang membutuhkan “pemanasan” lebih lama, menambah sensasi ketika penetrasi baik pada wanita maupun pria dan meningkatkan kepuasan seksual.
Kendati demikian, permukaan kondom yang kasar bisa berisiko menimbulkan rasa nyeri saat penetrasi. Untuk itu, disarankan memakai pelumas berbahan dasar air saat menggunakan kondom bergerigi guna mengurangi rasa sakit. (===)