12 September 2024
Indeks

BPR Bahteramas Konsel Bagi-Bagi Hampers untuk Nasabah, Wadahnya Berasal dari UMKM Perajin Rotan

  • Bagikan
BPR Bahteramas Konawe Selatan (Konsel) membagikan hampers lebaran yang wadahnya dibuat oleh perajin rotan untuk nasabah setianya, Rabu (3/4/2024). (Foto: Ist)

SULTRATOP.COM, KONAWE SELATAN – Bank Perekonomian Rakyat atau BPR Bahteramas Konawe Selatan (Konsel) membagikan hampers lebaran yang wadahnya dibuat oleh perajin rotan untuk nasabah setianya, Rabu (3/4/2024).

Pelaksana Direksi Shabarul Mukjizat mengatakan, jumlah hampers yang dibagikan sebanyak 93 paket. Lokasi pembagiannya ada dua yakni di Kendari dan Konsel.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

“Kita buat hampersnya ini dengan memberdayakan UMKM perajin rotan di Kecamatan Wolasi, di mana wadahnya dari mereka dan penataannya melalui kreativitas karyawan BPR Bahteramas Konawe Selatan sendiri,” kata Mujhi kepada Sultratop.com.

Ia menambahkan, tujuan pemberian hampers ini sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat. Kata dia, tradisi berbagi setiap tahun ini juga adalah bentuk rasa syukur atas rezeki yang sudah diterima perusahaan.

Selain itu, untuk memperkuat hubungan silaturahmi dengan masyarakat, terutama kepada nasabah yang masih menjadi mitra maupun yang sudah tidak menjadi mitra BPR Bahteramas Konsel.

Sebagai informasi, BPR Bahteramas Konsel merupakan perusahaan daerah yang berkedudukan di Kecamatan Tinanggea dan merupakan salah satu dari 12 cabang BPR Bahteramas yang ada di Sulawesi Tenggara (Sultra).

BPR Bahteramas Konsel beberapa waktu lalu dinobatkan sebagai BUMD terbaik bintang tiga secara nasional oleh Majalah TopBusiness bersama Institut Otonomi Daerah (i-OTDA) pada Rabu (20/3/2024) di Hotel Raffless Jakarta. (—–)

Penulis: Ilham Surahmin

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI

  • Bagikan