13 May 2024
Indeks

Biaya Pengobatan Bocah Perempuan Korban Peluru Nyasar di Kendari Ditanggung Kepolisian

  • Bagikan
Polres Kendari menjenguk korban peluru nyasar di rumah sakit, Minggu (11/2/2024).

SULTRATOP.COM, KENDARI – Pihak kepolisian bertanggung jawab atas insiden peluru nyasar yang mengenai seorang warga di Kelurahan Watulondo, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, SF (13) pada Minggu (11/2/2024) dini hari.

Kapolda Sultra Irjen Pol Teguh Priswanto melalui Kapolresta Kendari Kombes Pol Aris Tri Yunarko berjanji akan bertanggung jawab. Saat ini, biaya pengobatan korban ditanggung oleh pihak kepolisian.

Iklan Astra Honda Sultratop

“Bapak Kapolda Sultra akan menangung semua biaya pengobatan korban, serta memberikan santunan kepada keluarga korban,” ungkapnya.

Kapolresta Kendari mengatakan, pihak kepolisian juga akan memberikan biaya perbaikan atap rumah tempat tinggal korban yang ditembus peluru nyasar tersebut.

Salah satu kerabat korban, Isawan mengaku bahwa sebelumnya pihak keluarga korban sempat mengeluhkan biaya operasi yang dianggap cukup tinggi. Terlebih, korban tidak memiliki kartu BPJS Kesehatan.

Kata dia, keluarga sempat bingung soal biaya rumah sakit. Untuk itu, ia mengucapkan terima kasih kepada Polda Sultra yang telah menanggung semua biaya rumah sakit korban.

Sebelumnya, bocah perempuan SF terkena peluru nyasar pada Minggu (11/2/2024) dini hari di kamarnya sendiri. Korban ini merupakan warga Jalan Konggoasa, BTN Sartika Indah Blok A 11A, Kelurahan Watulondo, Kecamatan Puuwatu.

Paman korban, mengatakan, awalnya pada pukul 04.30 WITA ia bangun untuk salat subuh. Sekitar pukul 05.00 ia mendengar bunyi benturan keras atap seng bersamaan dengan korban menangis.

Ia menyebut, benda logam yang diduga proyektil peluru tersebut tak hanya menembus atap dan plafon rumah, namun juga mengenai SF. (*)

 

Penulis: M1

  • Bagikan