SULTRATOP.COM, KOLAKA – Menjelang debat terbuka putaran kedua bagi pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Satuan Brimob Polda Sultra melalui Detasemen Gegana melaksanakan sterilisasi di Hotel Sultan Raja, Kabupaten Kolaka, Jumat (1/11/2024) malam.
Sebanyak 14 personel Brimob yang dipimpin Komandan Gegana Brimob Polda Sultra melakukan penyisiran di setiap sudut hotel, meliputi area panggung debat, kursi undangan, sistem suara, meja, kursi, serta area lobi depan, samping, dan belakang hotel.
Komandan Detasemen Gegana Satbrimobda Sultra, Kompol Asril Diyni, menyampaikan bahwa sterilisasi ini dilakukan sebagai bagian dari prosedur keamanan pada tahapan debat kedua untuk calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra.
“Hari ini kami melaksanakan sterilisasi untuk memastikan keamanan debat publik calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra putaran kedua. Debat pertama telah berlangsung di Kota Baubau, dan kali ini diadakan di Kolaka,” ujar Kompol Asril Diyni kepada Sultratop.com.
Asril menambahkan bahwa sterilisasi dilakukan untuk mengantisipasi keberadaan benda atau hal yang dicurigai dapat membahayakan jalannya debat.
Peralatan yang digunakan dalam sterilisasi ini mencakup alat-alat Jibom dan peralatan KBR untuk mencegah potensi ancaman berbahaya.
“Alhamdulillah, dalam pemeriksaan sterilisasi ini sejauh ini tidak ditemukan benda-benda atau hal berbahaya,” pungkasnya. (B-/ST)
Penulis: Bambang Sutrisno