20 September 2024
Indeks

Yudhi-Nirna Klaim Satu-satunya yang Bersih dari Korupsi dan Dinasti, Bagaimana Kandidat Lain?

  • Bagikan
Yudhianto Nirna Yudhi-Nirna Klaim Satu-satunya yang Bersih dari Korupsi dan Dinasti, Bagaimana Kandidat Lain?
Pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Yudhianto Mahardika Anton Timbang-Nirna Lachmuddin. (Foto: Istimewa)

SULTRATOP.COM, KENDARI – Pernyataan mengejutkan dilontarkan oleh Ketua Tim Pemenangan Yudhianto Mahardhika-Nirna Lachmuddin (Yudhi-Nirna, Ishak Ismail saat menggelar rapat konsolidasi di Restoran Fajar, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Kamis (19/9/2024) siang.

Ishak yang populer dengan julukan Anak Lorong menyatakan bahwa Yudhi-Nirna merupakan satu-satunya kandidat yang bersih dari korupsi dan bukanlah bagian dari dinasti politik dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Kendari 2024. Hal inilah yang menjadi keunggulan dibanding pasangan calon wali kota lainnya.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

β€œPasangan Yudhi-Nirna adalah satu-satunya kandidat yang tidak berasal dari dinasti politik, tidak memiliki kaitan dengan korupsi, dan tanpa beban politik. Hal ini menjadi keunggulan yang bisa membawa perubahan nyata untuk Kota Kendari,” ujar Ishak kepada media Sultratop.com ketika rapat konsolidasi di Restoran Fajar, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Kamis (19/9/2024)

Kegiatan konsolidasi ini bertujuan memperkuat koordinasi para relawan Yudhi-Nirna agar mereka dapat bekerja secara efektif dan tertib untuk memenangkan Pilwali Kota Kendari yang akan digelar pada 27 November mendatang.

PSX 20240920 095720 Yudhi-Nirna Klaim Satu-satunya yang Bersih dari Korupsi dan Dinasti, Bagaimana Kandidat Lain?
Tim pemenangan pasangan wali kota dan wakil wali kota Yudhianto Mahardika-Nirna Lachmuddin mendengarkan sambutan dari ketua pemenangan Ishak Ismail. (Foto: M5/Sultratop.com)

Di hadapan tim pemenangan, Ishak Ismail menyampaikan keyakinannya bahwa pasangan Yudhi-Nirna memiliki peluang besar untuk memenangkan Pilwali. Ia juga menekankan bahwa pasangan ini membawa nilai-nilai yang berbeda dibanding kandidat lain, terutama terkait latar belakang mereka yang bersih dari dinasti politik maupun kasus korupsi.

Untuk menelusuri kebenaran klaim tersebut, perlu didalami masing-masing kandidat. Selain Yudhi-Nirna terdapat empat pasangan calon wali kota lainnya yakni Aksan Jaya Putra (AJP)-Andi Sulolipu, Siska Karina Imran-Sudirman, Giona Nur Alam-Subhan, dan Abdul Rasak-Afdhal.

Sejauh ini keempat pasangan calon tersebut belum pernah terjerat kasus korupsi. Yang ada hanyalah kasus korupsi yang menjerat lingkaran keluarga mereka. Misalnya suami Siska Karina Imran, mantan Wali Kota Kendari Adriatma Dwi Putra (ADP) dan ayah Giona, mantan Gubernur Nur Alam.

Kemudian dinasti politik terkait dengan Aksan Jaya Putra yang saat ini ayahnya Surunuddin Dangga sedang menjabat Bupati Konawe Selatan (Konsel) periode kedua. Sementara Siska dan Giona, keluarga mereka sudah tak lagi berkuasa sebagai kepala daerah. (b/ST)

Penulis: M5

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI

  • Bagikan