10 September 2024
Indeks

Utamakan Kekompakan, Manajemen BPR Bahteramas Kendari Family Gathering di Bandung

  • Bagikan
Manajemen BPR Bahteramas Kendari di Tangkuban Perahu, Bandung Barat, Jawa Barat.

SULTRATOP.COM, KENDARI – Manajemen Bank Perekonomian Rakyat (BPR) Bahteramas Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) melaksanakan family gathering di Bandung pada 7 hingga 10 Februari 2024.

Kegiatan tersebut diikuti oleh pengurus BPR Bahteramas Kendari, dalam hal ini dewan pengawas, direktur utama (dirut), dan seluruh karyawan serta beberapa anggota keluarga dari insan BPR.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Dirut BPR Bahteramas Kendari, Suryaningsih mengatakan bahwa kegiatan tersebut dimaksudkan untuk me-refresh kembali semangat para karyawan yang telah melakukan tugas maksimal selama setahun penuh untuk melayani masyarakat.

Dirut BPR Bahteramas Kendari, Suryaningsih
Dirut BPR Bahteramas Kendari, Suryaningsih saat berada di pusat belanja oleh-oleh Karma, Bandung.

“Melalui gathering ini juga untuk mendorong semangat karyawan yang telah menjadi keluarga besar kami agar lebih produktif lagi ke depannya,” ungkap Suryaningsih di Kendari pada Jumat (23/2/2024).

Kegiatan yang dilakukan untuk mempererat rasa kekeluargaan itu dilakukan dalam bentuk rekreasi ke beberapa wilayah di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung.

Dalam setiap kegiatannya, keluarga besar BPR Bahteramas Kendari itu selalu melibatkan rasa kekeluargaan dan kekompakan seperti pada kegiatan rafting atau arum jeram dan kegiatan lainnya.

Kata Suryaningsih, manajemen tentunya berharap pada kegiatan yang selalu digelar tiap tahunnya itu menjadi acuan dan semangat untuk terus memberikan yang terbaik dan prima dalam pelayanan untuk masyarakat.

arung jeram
Manajemen BPR Bahteramas Kendari saat rafting atau arung jeram di Ciater, Bandung.

Pada prinsipnya BPR selalu berupaya memberikan yang terbaik untuk setiap insan di dalamnya. Sehingga, motivasi dalam diri karyawan akan terbentuk dengan perilaku maupun profesional kerja yang tinggi terhadap sebuah kualitas pelayanan yang diberikan.

Kebersamaan dan kekompakan itu juga dapat memberikan keterbukaan terhadap setiap masalah yang dihadapi para karyawan sehingga dapat dicarikan solusi bersama, serta meminimalisir bahkan menghilangkan potensi-potensi yang dapat merugikan masyarakat, diri sendiri, maupun perusahaan. (*/KST)

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI

  • Bagikan