SULTRATOP.COM, KONSEL – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) memastikan akan melakukan pengaspalan pada tiga ruas jalan utama di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), yakni Alangga-Angata, Alangga-Tinanggea, dan Punggaluku-Alangga.
Langkah ini menjadi bagian dari upaya perbaikan infrastruktur untuk mendukung konektivitas dan pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut. Hal itu disampaikan langsung oleh Bupati Konsel, Irham Kalenggo, saat mendampingi Gubernur Sultra, Andi Sumangerukka (ASR), dalam safari Ramadan di Kabupaten Konsel pada Minggu (16/3/2025).
Ia mengungkapkan bahwa selama Ramadan ini, dirinya telah menemani Gubernur ASR meninjau sejumlah titik jalan rusak di Konsel.
“Kami sudah sampaikan sesuai pesan Bapak Gubernur bahwa beberapa ruas jalan tahun ini, insyaallah, akan dilakukan perbaikan,” ujarnya.
Adapun tiga ruas jalan yang akan diaspal yakni Alangga-Angata, Alangga-Tinanggea, serta ruas jalan Punggaluku-Alangga yang menjadi permintaan langsung ASR. Irham berharap Pemprov Sultra melalui kepemimpinan ASR dapat terus membantu pengaspalan jalan di Konsel setiap tahun.
Menurutnya, Konsel berperan penting dalam mendukung program hilirisasi pertanian dan menjadi lumbung pangan utama yang memasok kebutuhan Kota Kendari.
Selain itu, Irham juga menyampaikan bahwa warga Lalembu mengharapkan pengaspalan ruas jalan Tinanggea-Lalembu yang memiliki panjang sekitar 30 kilometer. Ia menambahkan bahwa Pemkab Konsel telah melakukan sejumlah perbaikan jalan, termasuk di jalur Andoolo Barat menuju Punangga.
Pada kesempatan yang sama, Gubernur ASR menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan pengaspalan jalan-jalan rusak di Sultra, termasuk di Konsel. Menurutnya, perbaikan infrastruktur jalan merupakan bagian dari janji politiknya, khususnya dalam program 100 hari kerjanya.
“Doakan saya, Pak Ir. Hugua, Pak Irham, dan Pak Wahyu agar bisa membawa Sultra dan Konsel menjadi lebih maju seperti yang kita harapkan,” tuturnya. (B/ST)
Kontributor: Ismu Samadhani