28 October 2025
Indeks

Sultra Ekspor 11,7 Ton Cumi-Cumi Loligo ke Vietnam

  • Bagikan
Sultra Ekspor 11,7 Ton Cumi-Cumi Loligo ke Vietnam
Pelepasan ekspor cumi-cumi loligo Sultra ke Vietnam di PPS Kendari pada Selasa (28/10/2025). (Foto: ISTIMEWA)

SULTRATOP.COM, KENDARI — Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan ekspor komoditas cumi-cumi loligo (Loligo sp) sebanyak 11,732 ton ke Vietnam.

Ekspor tersebut ditandai dengan seremoni pelepasan yang dipimpin oleh Wakil Gubernur (Wagub) Sultra, Hugua, di Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari pada Selasa (28/10/2025).

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Wagub Hugua mengatakan, nilai cumi-cumi yang diekspor mencapai sekitar Rp838,1 juta. Nilai yang mendekati Rp1 miliar dengan waktu pengumpulan hanya dalam beberapa hari tersebut menunjukkan melimpahnya hasil laut di wilayah Sultra.

“Ini potensi kita di Sultra cukup tinggi. Ekspor hari ini pertanda bahwa Pemprov Sultra mendukung sepenuhnya untuk ekspor-ekspor ini agar bisa berkelanjutan, tidak cuma komoditas perikanan, tapi juga perkebunan, peternakan, industri kreatif dan berbagai produk-produk lainnya,” ucap Hugua.

Ia juga menuturkan bahwa ke depan Pemprov Sultra akan mendorong peran Koperasi Merah Putih dan kampung nelayan yang digagas oleh Presiden untuk berkolaborasi dengan para nelayan sebagai pengumpul komoditas ekspor.

Hal tersebut dilakukan guna menjamin kualitas dan kuantitas komoditas yang akan diekspor.

“Jaminan mutu sudah oke di sini, bea cukai sangat solid, kemudian Pelindo, seluruh infrastruktur ekspor impor di Sultra sudah terpenuhi. Jadi semua sudah berjalan dengan baik,” ujarnya. (B/ST)

Kontributor: Ismu Samadhani

Follow WhatsApp Channel Sultratop untuk update berita terbaru setiap hari

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan