16 May 2024
Indeks

SPPBE PT Osu Wonua Perkasa di Konawe Terbakar, Pertamina Jamin Stok LPG Aman

  • Bagikan
Pertamina menjamin ketersediaan LPG bagi masyarakat Konawe usai kebakaran SPPBE PT Osu Wonua Perkasa di Desa Polua, Kecamatan Sampara. (Foto: Istimewa)

SULTRATOP.COMPertamina menjamin ketersediaan LPG bagi masyarakat Konawe usai kebakaran melanda Stasiun Pengisian dan Pengangkutan Bulk Elpiji (SPPBE) PT Osu Wonua Perkasa di Desa Polua, Kecamatan Sampara, Konawe.

PT Osu Wonua Perkasa sendiri merupakan perusahaan yang menjadi mitra Pertamina dalam menyalurkan LPG ke masyarakat.

Iklan Astra Honda Sultratop

Dalam rilis resminya pada Minggu (8/10/2023), Pertamina menjelaskan kronologis kebakaran tersebut. Pada Sabtu sekitar pukul 21.40 WITA saat pekerja sedang mengisi LPG 3 kg, terdapat percikan api dari kabel rel rantai sehingga menyambar gas yang sedang diisi di filling shed. Namun untuk memastikan kembali kejadian, saat ini masih dalam tahap pemeriksaan CCTV.

Saat ini api telah berhasil dipadamkan. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini dan terdapat empat orang dengan luka bakar ringan dibawa ke puskesmas terdekat.

Pertamina menjamin ketersediaan LPG bagi masyarakat Konawe dengan mengoptimalkan SPPBE lainnya guna mengatur pelayanan pengisian LPG 3 kg.

Dengan adanya kejadian ini, masyarakat diimbau tidak perlu khawatir dengan stok LPG di pangkalan. Stok LPG aman dan tersedia di pangkalan atau outlet terdekat.

Pertamina dengan adanya kejadian ini bergerak cepat dengan alih suplai dari SPPBE lainnya sehingga distribusi dapat tertangani dengan baik.

Di Sulawesi Tenggara, Pertamina melalui mitra penyalurannya saat ini memiliki 2 SPPBE aktif, 58 Agen LPG, 4.851 Pangkalan LPG untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Apabila masyarakat memerlukan informasi mengenai produk ataupun keluhan, dapat menghubungi ke Pertamina Call Center (PCC) 135.



google news sultratop.com
  • Bagikan