16 March 2025
Indeks
Jadwal Imsakiyah Ramadan 2025
Wilayah Kota Kendari dan Sekitarnya
Sumber: API Kanwil Kemenag Sultra

Safari Ramadan, Gubernur ASR Serahkan 9 Ribu Paket Sembako di Bombana

  • Bagikan
Safari Ramadan, Gubernur ASR Serahkan 9 Ribu Paket Sembako di Bombana
Pemberian 9 ribu Paket Sembako oleh Gubernur Sultra saat safari ramadan di Kabupaten Bombana pada Sabtu (15/3/2025). (Istimewa)

SULTRATOP.COM, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Sumangerukka (ASR) menyerahkan 9 ribu paket sembako untuk masyarakat Bombana saat melakukan safari ramadan pada Sabtu (15/3/2025).

Ia menyebut, 9 ribu paket sembako tersebut merupakan bagian dari 150 ribu paket yang akan dibagikan di 17 kabupaten/kota yang ada di Sultra. Kata dia, paket tersebut berasal dari Yayasan ASR.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

“Jadi, nanti saya akan jalan di 17 kabupaten/kota, semua akan mendapatkan hal yang sama,” ungkapnya.

Paket sembako tersebut diserahkan secara simbolis oleh Gubernur ASR di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Bombana usai melatik Badan Pengurus Daerah (BPD) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Sultra di aula kantor Bupati Bombana.

Kata ASR, pemberian paket sembako itu merupakan bentuk perhatian dan kepedulian pemerintah daerah terhadap kesejahteraan warganya, terutama di bulan ramadan yang penuh berkah. Sehingga, masyarakat lebih mudah menjalankan ibadah puasa dan memenuhi kebutuhan pokok mereka selama ramadan.

“Kami harap, kegiatan ini juga menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat di Kabupaten Bombana,” tambah ASR.

Selain menyerahkan sembako, Gubernur ASR juga mengajak masyarakat untuk menjaga tali persaudaraan dan mempererat kebersamaan dalam menjalani ibadah di bulan Ramadan. (B/ST)

Kontributor: Ismu Samadhani

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan