1 May 2024
Indeks

Real Count KPU, Prabowo-Gibran Unggul Sementara di Sultra 68 Persen

  • Bagikan
Real Count KPU, Prabowo-Gibran Unggul Sementara di Sultra 68 Persen
Berdasarkan situs resmi KPU melalui laman pemilu2024.kpu.go.id pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo-Gibran unggul sementara di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) sebesar 68 persen. Disusul paslon nomor urut 1 Anies-Cak Imin 24 persen dan paslon nomor urut 3 Ganjar-Mahfud 6,25 persen. (Istimewa)

SULTRATOP.COM, KENDARI – Berdasarkan situs resmi KPU melalui laman pemilu2024.kpu.go.id pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo-Gibran unggul sementara di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) sebesar 68 persen. Disusul paslon nomor urut 1 Anies-Cak Imin 24 persen dan paslon nomor urut 3 Ganjar-Mahfud 6,25 persen.

Sementara itu, berdasarkan quick count sejumlah lembaga survei nasional dengan presentase suara masuk lebih dari 90 persen, pasangan Prabowo-Gibran unggul telak rata-rata 57 hingga 58 persen dibanding dua paslon lainnya.

Iklan Astra Honda Sultratop

Untuk jumlah suara yang sudah dikantongi Prabowo-Gibran mencapai 91 ribu, Anies-Cak Imin 32 ribu dan Ganjar-Mahfud 8 ribu. Sedangkan total wajib pilih di Sultra tahun 2024 mencapai 1,8 juta pemilih.

Sementara itu, berdasarkan quick count sejumlah Lembaga survei nasional dengan presentase suara masuk lebih dari 90 persen, pasangan Prabowo- Gibran unggul telak rata-rata 57 hingga 58 persen disbanding dua paslon lainnya.

Kemudian ada pula quick count yang digelar lembaga survei lokal Sultra, Haluoleo Institute dengan presentase suara masuk 80 persen, paslon nomor urut 2 juga unggul 69 persen. Anies-Cak Imin 19 persen dan Ganjar-Mahfud 5 persen.

Penulis: Ilham Surahmin



google news sultratop.com
  • Bagikan