8 December 2024
Indeks

Ratusan Emak-emak di Lapulu Deklarasi Dukung Waode Nurhayati Maju Pilgub

  • Bagikan
Ratusan Emak-emak di Lapulu Deklarasi Dukung Waode Nurhayati Maju Pilgub

SULTRATOP.COM, KENDARI – Ratusan emak-emak di Kelurahan Lapulu, Kota Kendari deklarasi dukungan ke Waode Nurhayati (WON) untuk maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2024-2029.

Kegiatan deklarasi itu digelar di Kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Papalimba Puday, Kecamatan Abeli, Rabu (29/5/2024).

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Ketua Perkumpulan Perempuan Berani Kelurahan Lapulu untuk WON Hartati (52) mengatakan, dukungan kepada Waode Nurhayati merupakan murni karena mereka ingin sosok perempuan bisa menjadi pemimpin di Sultra.

Kata dia, WON adalah sosok perempuan pemberani dan berasal dari keluarga biasa saja. Hal itu pun, menjadi motivasi bagi emak-emak yang hadir dalam deklarasi tersebut.

Menurutnya, sudah saatnya kaum perempuan turut andil dalam membangun daerah terutama melalui kebijakannya nanti ketika menjadi Gubernur Sultra.

Ratusan Emak-emak di Lapulu Deklarasi Dukung Waode Nurhayati Maju Pilgub

“Kami yakin sosok ibu waode nurhayati merupakan perwakilan bagi perempuan biasa seperti kita-kita ini, dan ke depan kita juga bisa seperti beliau,” kata Hartati.

Hartati berharap, WON bisa memberikan perhatian lebih kepada kaum perempuan agar tidak dipandang sebelah mata. Katanya, perempuan saat ini sudah menjadi bagian dari tulang punggung keluarga dan perannya sangat dibutuhkan. Sehingga perlu adanya perhatian khusus agar ke depan kesetaraan gender bisa berjalan dengan baik.

Sementara itu, Crew WON Kendari Andika Yayang Perdana menyebutkan saat ini sudah ada ribuan emak-emak yang terdapat di kurang lebih 40 kelurahan di Kota Kendari sudah tergabung mendukung WON maju dalam Pilgub Sultra 2024.

Ia menjelaskan, sosok WON adalah perempuan yang bisa menjadi perwakilan masyarakat biasa dalam mengambil kebijakan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Penulis: Ilham Surahmin

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan