SULTRATOP.COM, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andi Sumangerukka (ASR) memimpin apel perdana Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra di kantor Gubernur Sultra pada Senin (3/3/2025).
Pada kesempatan tersebut, ia memberikan 556 paket sembako yang diberikan untuk ASN golongan I dan II secara simbolis dan menyatakan untuk menaikkan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) ASN lingkup Pemprov Sultra.
” Sebenarnya seluruhnya itu 150 ribu paket untuk seluruh wilayah Sultra. Nah, hari ini itu yang kita bagikan itu 556 untuk golongan I dan II,” ungkap ASR.
Sementara itu, terkait kenaikan TPP ASN, pihaknya akan melihat kemampuan keuangan yang dimiliki pemprov untuk menentukan sejauh mana kondisi keuangan dalam penyesuaian kenaikan itu.
Tentunya, kenaikan TPP tersebut akan diberikan agar para ASN lebih bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Itu juga sebagai komitmen ASR-Hugua untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pegawai pemerintahan.
Sebagai pilar utama pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan daerah, diharapkan kepada seluruh ASN untuk meningkatkan semangat dan motivasi kerja guna memaksimalkan capaian hasil pelaksanaan program.
Baik program 100 hari ASR-Hugua, maupun program kegiatan lain sesuai dokumen perencanaan pembangunan daerah.
“Mari kita berupaya dengan penuh kesungguhan menjadi ASN yang berakhlak, berorientasi pada pelayanan yang akuntabel, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif demi suksesnya pelaksanaan tugas dengan fungsinya masing-masing,” ujar ASR. (B/ST)
Kontributor: Ismu Samadhani