18 October 2024
Indeks

Pertamina Patra Niaga Sulawesi dan Pemkot Kendari Sidak Pelaku Usaha Laundry, Tukar LPG 3 Kg dengan Bright Gas

  • Bagikan
Pertamina Patra Niaga Sulawesi dan Pemkot Kendari Sidak Pelaku Usaha Laundry, Tukar LPG 3 Kg dengan Bright Gas

SULTRATOP.COM, KENDARI – PT Pertamina Patra Niaga Sulawesi melalui unit bisnisnya Sales Area Retail Sulawesi Tenggara, yang diwakili oleh SBM Sultra IV Gas, Doddy Angriawan dan tim bersama Kadisperindagkop & UMKM Kota Kendari, Dasril Yamin beserta tim turun ke lapangan melakukan sidak ke beberapa usaha laundry di Kota Kendari pada Kamis, 3 Oktober 2024.

Sales Area Manager Retail Sultra Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Muhammad Faruq mengatakan, sidak ini merupakan kegiatan monitoring bersama pemda untuk mengecek usaha laundry yang semestinya menggunakan LPG nonsubsidi seperti yang telah diatur dalam surat edaran Dirjen Migas.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Muhammad Faruq menambahkan bahwa pihaknya tidak hanya sekadar monitoring, namun juga melakukan trade in atau tukar tabung dari LPG 3 kg ke Bright Gas 5,5 dan 12 kg.

“Kami ajak dan berikan promo bagi pelaku usaha laundry yang menukarkan tabungnya, seperti 1 tabung LPG 3 kg ke 1 tabung BRight Gas 5,5 kg atau 2 tabung LPG 3 kg ke tabung Bright Gas 12 kg,” terang Faruq.

Kadisperindagkop & UMKM Kota Kendari, Dasril Yamin menyebutkan sidak ini sekaligus edukasi bagi pelaku usaha binatu/laundry. Selain itu juga untuk memastikan penerapan peraturan dari Surat Edaran Dirjen Migas No. B-2461/MG.05/DJM/2022 sesuai dengan aplikasi di lapangan atau tidak.

“Tadi kami cek sekitar 5 usaha laundry dan alhamdulillah kesemuanya menukar tabung LPG 3 kg ke Bright Gas. Tentunya ini sangat positif sekali, sehingga harapannya dapat tepat sasaran,” ucapnya

Dasril juga menyebutkan selain usaha laundry, terdapat golongan masyarakat yang tak semestinya menggunakan LPG 3 kg, seperti restoran, hotel, usaha tani tembakau, usaha peternakan, usaha batik, usaha jasa las, usaha pertanian yang belum mendapatkan konversi dari pemerintah.

“Kami harap masyarakat menggunakan LPG sesuai peruntukan,” tegasnya.

Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw mengatakan ini merupakan sinergi yang baik dan langkah positif mengajak pengusaha laundry menggunakan LPG untuk operasional usahanya sesuai ketentuan.

“Kami mengapresiasi pengusaha laundry yang telah mengikuti sesuai peraturan,” jelasnya.

Lebih lanjut Fahrougi menambahkan, partisipasi masyarakat dalam mengawasi distribusi LPG 3 KG sangat dibutuhkan. Sehingga masyarakat diimbau jika menemukan hal yang tidak wajar dalam pendistribusian LPG subsidi ini, bisa langsung dilaporkan ke 135. (—)

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI

  • Bagikan