SULTRATOP.COM, KENDARI — New Honda Scoopy dengan konsep Totally Unique siap mengaspal di Kendari. Secara resmi New Honda Scoopy akan dilaunching di The Park Kendari, Sabtu (11/1/2025) – Minggu (12/1/2025).
Berbagai kemeriahan akan dihadirkan dalam launching New Honda Scoopy. Akan ada penampilan spesial SKENARIO, kemudian ada Youth Talkshow with Trinita Maharani, owner Flowzy Hijab.
Ada juga product exhibition, jumpa pers, test ride, spesial promo, service murah, community gathering, apparel & Honda Genuine Partas. Lalu ada Pop up store, Lapak Tikungan, Cozzy, Hair Clas, dan Flowzy Hijab.
“Spesial akan ada guest star Dudy Oris yang akan menghibur para penonton, para pencinta sepeda motor Honda yang sudah tidak sabar pastinya menantikan New Honda Scoopy hadir di Kendari,” ujar Manager Marketing Astra Motor Sultrabon, Adrian Arlim, Selasa (7/1/2025).
Adrian mengatakan hadirnya New Honda Scoopy akan menjawab kebutuhan masyarakat di Kendari. Ia menyebut New Honda Scoopy bisa menjadi pilihan tepat untuk masyarakat bekerja, berangkat ke sekolah, atau berbagai aktivitas lainnya.
“Sepeda motor matic New Honda Scoopy ini merupakan pilihan tepat bagi semua kalangan. New Honda Scoopy memiliki karakter skutik unik dan fashionable ini semakin kuat dengan perubahan signifikan dari sisi desain serta fitur modern,” ujarnya.
Adrian mengajak seluruh masyarakat di Kendari dan sekitarnya untuk datang ke The Park Kendari pada 11-12 Januari 2025. “Mari menjadi saksi hadirnya New Honda Scoopy di Kendari,” ungkap Adrian. (—)