21 November 2024
Indeks

La Ode Rafiudin dan La Ode Aca Ditunjuk Jadi Ketua dan Wakil Ketua DPRD Mubar Sementara

  • Bagikan
La Ode Rafiudin dan La Ode Aca Ditunjuk Jadi Ketua dan Wakil Ketua DPRD Mubar Sementara
Pelantikan - La Ode Rafiudin dan La Ode Aca ditunjuk sebagai ketua dan wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Muna Barat (Mubar) Sementara, usai dilantik bersama anggota terpilih, di aula kantor rapat paripurna DPRD setempat, Rabu (16/10/2024). (Adin/SULTRATOP.COM).

SULTRATOP.COM, MUNA BARAT – La Ode Rafiudin dan La Ode Aca ditunjuk sebagai Ketua dan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Muna Barat (Mubar) sementara, usai dilantik bersama anggota terpilih lainnya, di aula kantor rapat paripurna DPRD setempat, Rabu (16/10/2024).

Penunjukan La Ode Rafiudin menjadi Ketua DPRD Mubar Sementara berdasarkan Surat Keputusan (SK) DPP PDI Perjuangan Nomor : 6682/IN/DPP/IX/2024 tanggal 13 September 2024 tentang pengesahan dan penetapan pimpinan DPRD Kabupaten Muna Barat.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Sedangkan, Wakil Ketua DPRD Mubar Sementara dijabat oleh La Ode Aca dari Partai Golongan Karya (Golkar). Partai Golkar sendiri meraih tiga kursi dan PDI Perjuangan meraih lima kursi.

La Ode Rafiudin merupakan politisi PDI Perjuangan yang menjadi anggota DPRD Mubar dua periode yakni 2019-2024 dan 2024-2029. Ia juga menjadi bendahara di DPC PDI Perjuangan Mubar.

La Ode Rafiudin mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan masyarakat Mubar yang telah memberikan doa serta dukungan selama ini. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada DPP PDI Perjuangan yang telah mempercayakan dan memberikan amanah kepada dirinya menjadi pimpinan DPRD Mubar.

Kata RF sapaan akrabnya, dengan dilantiknya anggota DPRD Mubar periode 2024-2024 sudah mulai menjalankan tugas dan kewajibannya sebagai wakil rakyat dengan baik-baiknya. Ia mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD purnabakti yang telah menunjukan pengabdiannya dengan baik.

“Insyaallah, kami (anggota DPRD Mubar yang baru) dapat melanjutkan dan meningkatkan karya-karya yang telah dicapai sesuai dengan tuntutan masyarakat saat ini. Kami tetap mengharapkan masukan dan kontribusi kepada teman-teman purnabakti yang positif bagi pembangunan daerah ke depannya,” tuturnya.

“Kami akan berperan sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam menyelenggarakan pemerintahan yang efektif dan berdaya saing menuju Mubar lebih maju dan berkembang,” tambahnya.

Sementara itu, Pj Bupati Mubar, La Ode Butolo mengucapkan selamat kepada 20 anggota DPRD Mubar yang baru saja dilantik. Ia berharap anggota DPRD Mubar memiliki komitmen untuk meningkatkan kinerja dalam mengawal lahirnya kebijakan pembangunan di segala bidang.

“Selaku perpanjangan tangan dari masyarakat diharapkan dapat mengedepankan kepentingan masyarakat dalam setiap tahapan perencanaan anggaran,” ucapnya.

Kata Butolo, sinergi antara pemerintah daerah dan DPRD terus terjaga, sehingga terjamin kesinambungan penyelenggaraan pemerintahan di daerah. Untuk itu, ia berharap DPRD dapat menjalankan tugas dan fungsinya sebagai legislatif, pengawasan dan anggaran secara efektif dan efisien, demi tercapainya tujuan pembangunan yang berkelanjutan dan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Saya ucapkan selamat berkerja. Saya berharap kepada anggota DPRD dengan memikul amanah dan beban dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya sampai purnabakti nanti,” ungkapnya. (B/ST)

Kontributor: Adin

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan