23 November 2024
Indeks

Kronologi Prajurit Korem 143/Haluoleo Tewas Tersetrum Saat Banjir di Kendari

  • Bagikan
Prajurit TNI Kronologi Prajurit Korem 143/Haluoleo Tewas Tersetrum Saat Banjir di Kendari
Ucapan belasungkawa di media sosial (medsos) atas meninggalnya Batih Denma Korem 143/HO saat banjir di Kendari pada Kamis (7/3/2024) dini hari.

SULTRATOP.COM, KENDARI – Seorang prajurit TNI tewas tersetrum saat terjadi banjir di Kota Kendari. Prajurit tersebut adalah Bintara Pelatih (Batih) Detasemen Markas (Denma) Korem 143/Haluoleo (HO), Sersan Kepala (Serka) Pande Pratama Putra.

Ia meninggal dunia usai hujan deras yang mengakibatkan banjir di beberapa titik di Kota Kendari termasuk wilayah tempat tinggalnya di jalan Mekar Jaya 1 BTN Mekarindo, Kelurahan Kadia, Kecamatan Kadia, Kota Kendari.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Kepala UP3 PT PLN (Persero), Munawir menjelaskan, korban tersengat arus listrik di instalasi rumahnya.

“Laporan kroscek tim K3, beliau tersengat listrik pada 7 Maret 2024 sekitar pukul 02.00 Wita dini hari,” ungkapnya via pesan WhatsApp.

Ia menjelaskan bahwa sengatan listrik tersebut didapatkannya saat mengoperasikan alkon listrik di sambungan instalasi rumah.

Alat tersebut akan digunakan Korban untuk menguras air genangan di rumahnya.Korban kemudian terpeleset dan refleks memegang alcon yang dioperasikannya.

Menurut keterangan yang dihimpun pihak PLN, korban sempat meminta tolong dan keluarga langsung mencabut colokan alkon.

Korban kemudian dibawa ke rumah sakit Bhayangkara oleh keluarga. Namun, korban sudah tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia. (===)

 

Kontributor: Ismu Samadhani

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan