2 November 2024
Indeks

Kecelakaan Kapal Tinggi di 2023, Basarnas RI Bakal Tambah Alutsista di Kendari

  • Bagikan
Basarnas Kendari Kecelakaan Kapal Tinggi di 2023, Basarnas RI Bakal Tambah Alutsista di Kendari
Pengecekan kesiapan alat utama penyelamatan Basarnas Kendari oleh Kepala Basarnas RI, Marsekal Madya TNI Kusworo di kantor Basarnas Kendari pada Rabu (27/3/2024). (Ist)

SULTRATOP.COM, KENDARI – Basarnas RI bakal menambah alat utama sistem senjata (alutsista) untuk dioperasikan di wilayah Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) atau Basarnas Kendari.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Basarnas RI, Marsekal Madya TNI Kusworo dalam kunjungan kerjanya di Kendari untuk melakukan pengecekan terhadap kesiapan alat utama penyelamatan Basarnas Kendari pada Rabu (27/3/2024).

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Kusworo mengatakan, kunjungannya di Kendari merupakan agenda yang ke-14 dari 43 kantor SAR di Indonesia. Khusus di wilayah Kendari, kondisi kecelakaan kapal relatif paling tinggi di 2023 dibanding dengan keadaan bencana, keadaan membahayakan manusia, maupun kondisi yang lain.

Kata dia, hal tersebut menjadi evaluasi untuk penambahan alutsista kedepannya.

“Memang kita rencanakan nanti di 2024 ini sudah kita agendakan untuk kebutuhan-kebutuhan yang sebelumnya sudah dibahas secara daring pada saat rapat kerja nasional dan aksi dari kita,” ungkap Kusworo.

Dengan keterbatasan yang ada, pihak Basarnas RI memilah-milah yang menjadi skala prioritas. Seperti kebutuhan kapal yang memang bisa memiliki pergerakan yang lincah dan kecepatan yang bisa menjangkau ataupun bisa bermanuver di lautan secara efektif dan efisien.

“Kita rencananya tahun ini akan mengadakan untuk jenis kapal RBB untuk tambah kekuatan di Kendari sini,” ujarnya.

Dari luasan yang ada di Basarnas Kendari yaitu 4 pos 2 unit dengan jarak jangkaunya misalnya di Wakatobi yang daratannya hanya 3 persen menjadikan triger Basarnas untuk penambahan alutsista. Dalam hal ini yang berhubungan dengan air baik alat selam, kapal, ataupun peralatan yang baik.

“Begitu pula dengan tempat-tempat lain yang rawan dengan bencana,” tambah Kusworo.

Tahun ini, Basarnas RI juga merencanakan penambahan helikopter untuk Basarnas Kendari. Namun, dengan keterbatasan yang ada, Basarnas masih memaksimalkan dengan alat yang ada. (===)

 

Kontributor: Ismu Samadhani

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan