SULTRATOP.COM, KONSEL – Masyarakat keluhkan jalan provinsi di Kecamatan Lalembuu , Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) yang mengalami kerusakan parah dan tak kunjung diperbaiki oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara.
Menurut penuturan warga setempat, jalan yang menghubungkan Kabupaten Konawe Selatan dengan Kabupaten Kolaka Timur serta Kabupaten Konawe Selatan dengan Kota Kendari tersebut mengalami kerusakan sudah puluhan tahun lamanya.
“Sudah lama rusak, kalau tidak salah dari tahun 1981 tidak pernah diaspal. Sudah 40 tahun lebih ada sekitar 25 kilometer itu,” kata Angga kepada sultratop.com, Selasa (9/7/2024)
Kondisi jalan tersebut berdebu di musim panas serta berlubang. Jalan bertambah parah ketika musim penghujan karena dipenuhi genangan air, serta jalanan menjadi licin.
Para pengendara mengalami kesulitan saat berkendara di musim hujan bahkan tak jarang mengalami kecelakaan karena ban motor yang tergelincir akibat jalan licin.
Kerusakan jalan juga menyebabkan terhambatnya kegiatan perekonomian karena sulitnya akses bagi mobil pengangkut gabah untuk mendistribusikan hasil tani.
Sementara itu, Angga juga mengatakan pemerintah daerah setempat bersama masyarakat telah melakukan berbagai upaya termasuk penimbunan jalan yang dananya bersumber dari swadaya bersama masyarakat.
Ia berharap agar hal ini dapat menjadi perhatian Pemerintah Provinsi terlebih lagi telah ada surat perjanjian untuk memperbaiki jalan yang pernah ditandatangani oleh Ali Mazi 2018 silam. Meskipun saat ini Ali Mazi sudah tidak menjabat, diharapkan Penjabat (Pj) Gubernur memberi perhatian.
“Harapannya tentu Pemprov supaya ada perhatian soal jalan di Lalembuu ini,” ucap Angga. (===)
Kontributor: M4