21 November 2024
Indeks

Danau Ubur-ubur Jadi Spot Baru yang Wajib Dikunjungi untuk Trip Labengki-Sombori

  • Bagikan
Danau Ubur-ubur Jadi Spot Baru yang Wajib di Kunjungi untuk Trip Labengki ke Sombori
Danau Ubur-ubur (Foto by @joedimara)

SULTRATOP.COM, KENDARI – Danau ubur-ubur menjadi salah spot yang wajib anda kunjungi saat mengikut trip Pulau Labengki, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) ke Sombori, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Salah satu tourguide trip Labengki- Sombori Ipang mengatakan, spot danau ubur-ubur ini berada di Desa Dongkalan, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng). Untuk sampai di spot danau ubur-ubur kalian harus tracking menelusuri batu karst sekitar 5-10 menit.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

Sekitar Kawasan spot ini ditumbuhi pepohonan, dan kawasannya danau cukup luas seperti spot blue lagon yang ada di Pulau Labengki. Kata dia, dari atas permukaan ubur-ubur tidak nampak jelas.

“Ya kita harus celup kepala di dalam air, layaknya snorkeling untuk melihat ubur-ubur berwarna kuning itu,” kata Ipang di Kendari, Rabu (3/1/2024).

Danau Ubur-ubur Jadi Spot Baru yang Wajib di Kunjungi untuk Trip Labengki ke Sombori
Foto by @joedimara

Ia menjelaskan, bahwa pengunjung yang hendak ke spot tersebut harus didampingi oleh tour guide agar mereka bisa diedukasi bagaimana cara melihat secara langsung kawanan ubur-ubur tersebut. Supaya habitat dan keberlangsungannya tetap terjaga.

Salah satu pengunjung Ari menyampaikan bahwa kawanan ubur-ubur itu bisa dinikmati bagian pertengahan danau dan jumlah sangat banyak. Selain ubur-ubur di danau tersebut juga bisa dijumpai ikan.

“Bagus sekali dan ini bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin berwisata di Labengki dan Sombori,” katanya kepada redaksi sultratop.com.

Trip Labengki- Sombori merupakan paket wisata yang banyak dipromosikan sejumlah travel agent local dan nasional. Peminat tempat wisata ini pun cukup banyak baik itu wisatawan dalam negeri hingga mancanegara.

Pulau Labengki sendiri menyajikan keindahan bawah laut, spot diving, blue hole, teluk cinta, blue lagon, danau tobelo, melihat aktivitas masyarakat suku bajo, pantai pasir Panjang, tebing serta sejumlah spot lainnya.

Tersedia berbagai pilihan vila dan homestay yang bisa wisatawan pilih sesuai dengan budget yang disiapkan.

Sedangkan Pulau Sombori menyuguhkan pemandangan view puncak khayangan I dan khayangan II, spot air kiri yang wajib kalian datangi untuk berenang, gua berlian, gua alo dan sejumlah spot lainnya.

Untuk diketahui, harga paket wisata Labengki-Sombori mulai dari Rp1 jutaan per orang. Pilihan lama trip mulai dari 2 hari 1 malam sampai dengan 4 hari 3 malam dengan titik star dari Kota Kendari menuju Pelabuhan Lalunggasumeeto, Kabupaten Konawe.

Penulis: Ilham Surahmin

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan