3 December 2024
Indeks

BI Sultra Sebut Rp642 Miliar Uang Beredar di Masyarakat Per Desember 2023

  • Bagikan
PSX 1482 BI Sultra Sebut Rp642 Miliar Uang Beredar di Masyarakat Per Desember 2023

SULTRATOP.COM, KENDARI – Bank Indonesia (BI) Sulawesi Tenggara (Sultra) mencatat sebanyak Rp642 miliar (outflow) uang beredar di masyarakat per Desember 2023.

Kepala Kantor Perwakilan (KPw) BI Sultra, Doni Septadijaya mengatakan, indaktor yang menyebutkan hal tersebut bisa dilihat dari catatan inflow dan outflow di Bank Indonesia yang dilaporkan setiap bulan.

Iklan Astra Honda Motor Sultratop

“Ya benar data itu bisa dijadikan indikator sebagai gambaran total uang beredar di masyarakat sedangkan inflownya berada di angka 96 miliar,” kata Doni Septadijaya saat menggelar konferensi pers di Kantor Bank Indonesia, Rabu (20/12/2023).

Kemudian ia menjelaskan, secara keseluruhan sepanjang tahun 2023 outflow mencapai hampir Rp5 triliun dan inflow Rp4,3 triliun.

Untuk diketahui, Inflow merupakan uang yang masuk ke BI melalui kegiatan penyetoran, sedangkan outflow merupakan uang yang keluar dari BI melalui kegiatan penarikan.

Editor: Ilham Surahmin

IKUTI BERITA DAN ARTIKEL KAMI


  • Bagikan